Kamis, 16 Juni 2016

Menentukan Prioritas


Dear sobat maple....
Dua belas hari telah dilalui, garis ramadhan masih kita tapaki. Dalam kehidupan sehari-hari tentu banyak sekali stimulus entah yang disadari ataupun tidak. Terkadang kita kewalahan sendiri. ingin ini tapi ingin itu juga, yap! Siapa diantara kita yang terbiasa multitasking? Apa itu multitasking?

Mungkin sudah tak asing lagi ya dengan istilah itu. Sederhananya, multitasking itu melakukan lebih dari satu kegiatan dalam satu waktu yang sama. Misalnya, sobat maple makan siang di tempat makan yang kebetulan ada fasilitas wi-fi, kemudian sobat maple sembari menyantap hidangan, sambil chat atau upload photo-photo liburan. Nah! "Lumayan kan, mumpung gratisan." Hehehe

Contoh lain tentu banyak, bahkan tanpa kita sadari. 


Sumber gambar: www.ilmuekonomi.net

Namun, pada banyak kesempatan kita dituntut untuk menentukan prioritas, mana yang hendak dikerjakan terlebih dahulu, mana yang mendesak, mana yang tidak mendesak, mana yang penting dan mana yang genting. Untuk mempermudah alokasi pilihan, kita beberapa orang menggunakan alat bantu. Misalnya dengan laptop atau catatan harian. 

Kita perlu menyisihkan waktu untuk menentukan mana yang sebaiknya perlu dikerjakan terlebih dahulu. Contoh ilustrasi, ada seorang mahasiswa. Ia sedang hangat-hangatnya menggemari dunia tulis-menulis. Pada saat mengakses media sosial, muncul berbagai tawaran event-event dengan berbagai tema, deadleninya juga beragam. Sementara pada waktu yang sama, ia juga akan dihadapkan pada ujian akhir semester, lengkap dengan tugas-tugas berupa paper maupun laporan kegiatan mata kuliah. Coba sobat maple bayangkan.... Kira-kira prioritas mana yang akan diambil?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar